skip to main |
skip to sidebar
-
SEJARAH AWAL INTERNET
Perkembangan besar Internet yang berikutnya dicatat pada sejarah
internet adalah pengembangan lapisan protokol jaringan yang
terkenal karena paling banyak digunakan sekarang yaitu TCP/IP
(Transmission Control Protocol/ Internet Protocol). Protokol adalah
suatu kumpulan aturan untuk berhubungan antarjaringan. Protokol
ini dikembangkan oleh Robert Kahn dan Vinton Cerf pada tahun
1974.
Kemudian bisa dibilang hari yang bersejarah pada masa itu
tepatnya pada tanggal 26 Maret 1976, ketika Ratu Inggris berhasil
mengirimkan e-mail dari Royal Signals and Radar Establishment di
Malvern. Setahun kemudian, sudah lebih dari 100 komputer yang
bergabung di ARPANET membentuk sebuah jaringan atau network.
Pada 1979, Tom Truscott, Jim Ellis dan Steve Bellovin, menciptakan
newsgroups pertama yang diberi nama USENET. Tahun 1981
France Telecom menciptakan gebrakan dengan meluncurkan telpon
televisi pertama, dimana orang bisa saling menelpon sambil
berhubungan dengan video link.
-
SEJARAH DAN PERKEMBANGAN
INTERNET
Pada tahun 1982 dibentuk Transmission Control Protocol atau TCP
dan Internet Protokol atau IP yang kita kenal semua.Kemudian
untuk menyeragamkan alamat di jaringan komputer yang ada, maka
pada tahun 1984 diperkenalkan sistem nama domain, yang kini kita
kenal dengan DNS atau Domain Name System. Komputer yang
tersambung dengan jaringan yang ada sudah melebihi 1000
komputer lebih. Pada 1987 jumlah komputer yang tersambung ke
jaringan melonjak 10 kali lipat manjadi 10.000 lebih.Selanjutnya
pada tahun 1988, Jarko Oikarinen dari Finland menemukan dan
sekaligus memperkenalkan IRC atau Internet Relay Chat. Setahun
kemudian, jumlah komputer yang saling berhubungan kembali
melonjak 10 kali lipat dalam setahun. Tak kurang dari 100.000
komputer kini membentuk sebuah jaringan.
- SEJARAH DAN PERKEMBANGAN
INTERNET
Perkembangan besar Internet ketiga adalah terbangunnya aplikasi
World Wide Web pada tahun 1990 oleh Tim Berners-Lee. Aplikasi
World Wide Web (WWW) ini menjadi konten yang dinanti semua
pengguna internet. WWW membuat semua pengguna dapat saling
berbagi bermacam-macam aplikasi dan konten, serta saling
mengaitkan materi-materi yang tersebar di internet. Sejak saat itu
pertumbuhan pengguna internet meroket. Tahun 1994, situs internet
telah tumbuh menjadi 3000 alamat halaman, dan untuk pertama
kalinya virtual-shopping atau e-retail muncul di internet. Dunia
langsung berubah karena pada tahun yang sama Yahoo! didirikan,
yang juga sekaligus kelahiran Netscape Navigator 1.0.
- INTERNET PADA MASA KINI
Tahun 1989, Timothy Berners-Lee, ahli komputer dari Inggris
menciptakan World Wide Web yaitu semacam program yang
memungkinkan suara, gambar, film, musik ditampilkan dalam internet.
Karena penemuan inilah internet menjadi lebih menarik tampilannya
dan sangat bervariasi. Dahulu internet hanya dapat digunakan oleh
kalangan tertentu dan dengan komponen tertentu saja. Tetapi saat ini
orang yang berada dirumah pun bisa terhubung ke internet dengan
menggunakan modem dan jaringan telepon. Selain itu, Internet
banyak digunakan oleh perusahaan, lembaga pendidikan, lembaga
pemerintahan, lembaga militer di seluruh dunia untuk memberikan
informasi kepada masyarakat.Di samping manfaat-manfaat di atas,
internet juga memiliki efek negatif dikarenakan terlalu bebasnya
informasi yang ada di Internet. Sehingga memungkinkan anak-anak
melihat berbagai hal yang tidak pantas untuk dilihat ataupun dibaca.
- Sumber: http://www.slideshare.net/syariefhidayat14/perkembangan-internet
0 komentar:
Posting Komentar