Selasa, 19 November 2013

Mengolah Limah Tempurung Kelapa menjadi Kerajinan Tas



Bagi kebanyakan orang,tempurung kelapa mungkin tidak berguna. Padahal sebenarnya tempurung kelapa justru sangat berguna untuk dijadikan kerajinan.Siapa sangka dengan bermodalkan limbah tempurung yang dimodifikasi menjadikan produk ini bernilai seni dan semakin banyak diminati. Oleh karena itu, tidak mengherankan jika aneka barang kerajinan berbahan baku tempurung kelapa kerap ditemui disetiap pusat perbelanjaan di daerah kota wisata seperti Jogja, Bali, dan Lombok
Kerajinan tempurung kelapa banyak dijajakan untuk dijadikan buah tangan dengan berbagai macam bentuk. Mulai dari aksesoris perempuan seperti jepitan, bingkai foto, hingga perabotan rumah tangga layaknya sendok dan mangkuk. Selain itu batok kelapa juga bisa dibentuk menjadi gelas minum, nampan, penutup lampu, sendok, garpu, atau sendok sayur. Dengan sentuhan seni yang sangat halus, hasil kerajinan batok kelapa tersebut terlihat sangat artistik. Bahkan hasil dari kerajinan tempurung kelapa ini bisa berupa ragam tas dengan berbagai bentuk dan ukuran.
Tas adalah tempat penyimpanan barang yang bisa dibawa kemana-mana. Tas adalah kemasan atau wadah berbentuk persegi dan sebagainya,biasanya bertali, dipakai untuk menaruh, menyimpan, atau membawa sesuatu

Alat dan bahan untuk membuat kerajianan tas dari batok kelapa:
*      Tempurung kelapa
*      Tali untuk tas
*      Gergaji besi
*      Penggaris
*      Kain
*      lem
*      Cat

Cara pembuatan tas dari tempurung kelapa:
  1. Belah batok kelapa menjadi dua bagian dengan menggunakan gergaji besi
  2. Bersihkan dan amplas bagian luar batok kelapa
  3. Tempelkan kain yang sudah digunting di bagian luar batok kelapa sesuai model yang diinginkan
  4. Setelah itu tempelkan manik-manik pada kain yang sudah ditempelkan pada batok kelapa dengan mengikuti pinggir tempelan batok kelapa
  5. Buat 2 lubang kecil pada belahan bawah batok kelapa bagian atas dengan jarak antara 2,5 cm agar batok kelapa bisa dibuka tutup dan kemudian kedua belahan tersebut dililitkan kawat. Setelah itu buat 2 lubang belahan batok kelapa bagian atas
  6. Untuk membuat tali pada batok kelapa, gunting kain dengan panjang yang diinginkan kemudian gulung kain sampai bertemu ujung dengan ujung, lalu jahit sehingga membentuk tali.
  7. Ambil tali lalu masukkan ke lubang kain tersebut agar talinya terlihat kuat.
  8. Setelah talinya sudah jadi, terakhir buat lubang pada kedua samping batok kelapa, kemudian masukkan talinya.
  9. Tunggu beberapa menit agar lem pada batok kelapa kering sehingga tas siap dipakai

ANEKA BENTUK TAS DARI TEMPURUNG KELAPA

 

1 komentar:

Unknown mengatakan...

Wahh artikelnya bagus dan bermanfaat banget nih , makasih buat tutornya
Kunjungi juga www.smartkiosku.com atau www.serbamultimedia.com

Posting Komentar